Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengertian Harga Keseimbangan dan kurvanya

Daringekonomi.com – Pada postingan sebelumnya kita telah membahas tentang konsep permintaan dan penawaran.Jadi ketika kita melakukan tranksaksi jual beli barang dan jasa maka timbul harga keseimbangan.Apa yang dimaksud dengan harga keseimbangan?


Baiklah pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang Pengertian Harga keseimbangan dan kurvanya,Yuk simak pembahasannnya dibawah ini.

Pengertian Harga keseimbangan 

Harga keseimbangan adalah harga kesepakatan antara penjual dan pembeli yang tercipta melalui proses tawar menawar.Pada tingkatan harga tertentu penjual akan menawarkan  barang dan jasanya dan pembeli akan bersedia membayarnya sehingga terjadi keseimbangan antara permintaan dan penawaran.

Jika harga keseimbangan ini telah tercapai maka titik keseimbangan  akan bertahan lama dan menjadi harga patokan bagi penjual dan pembeli dalam tranksaksi barang dan jasa.Proses terbentuknya harga keseimbangan dapat dijelaskan melalui pendekatan table dan kurva.berikut ini beberapa hal yang mencakup harga keseimbangan.

1.Tabel Harga Keseimbangan

Tabel harga keseimbangan adalah tabel yang menunjukkan bahwa pada tingkat tertentu jumlah produk yang diminta sama dengan jumlah produk yang ditawarkan.Harga keseimbangan dapat dicari dengan cara menyusun daftar harga produk (P),jumlah produk yang diminta (Qd),dan jumlah produk yang ditawarakan (Qs).





2.Kurva Harga Keseimbangan 

Untuk menjelaskan harga keseimbangan dengan kurva maka dapat dilihat melalui titik potong kedua kurva permintaan dan penawaran,titik potong ini menunjukkan titik keseimbangan kedua kurva tersebut.Jika dari titik keseimbangan ditarik garis ke sumbu harga (P),maka diperoleh tingkat harga yaitu harga keseimbangan,dan ditarik garis ke sumbu kuantitas (Q) maka diperoleh  jumlah keseimbangan.


3.Harga kesimbangan dapat berubah.

Perubahan harga keseimbangan disebabkan oleh permintaan dan penawaran.Faktor yang menyebabkan perubahan yaitu harga,namun jika yang berubah faktor lainnya,cateris paribus maka keseimbangan tidak akan kembali ke titik awal.

4.Kebijakan Pemerintah dalam menetukan Harga keseimbangan

Pemerintah melakukan control terhadap harga keseimbangan produk-produk agar tidak merugikan produsen maupun konsumen.langkah yang dilakukan pemerintah antara lain dengan menetapkan harga dasar dan harga tertinggi.

-Harga dasar adalah harga yang ditetapkan pemerintah dengan menentukan batas minimum harga terendah suatu barang dan jasa yang diperjualbelikan  oleh produsen.
-Harga tertinggi adalah harga yang ditetapkan pemerintah dengan memnetukan batas maksimum harga tertinggi suatu barang dan jasa yang diperjualbelikan oleh produsen

5.Menghitung Harga keseimbangan  secara matematis

Jika Harga keseimbangan diperoleh dari bertemunya titik keseimbangan antara permintaan dan penawaran maka secara matematis dapat dirumuskan

Permintaan = penawaran
Qd = Qs atau Pd = Ps

Keterangan:

Qd = jumlah yang diminta
Qs = jumlah yang ditawarkan
Pd = harga yang diminta
Ps = harga yang ditawarkan

Demikian pembahasan tentang Pengertian Harga Keseimbangan dan kurvanya,semoga artikel ini dapat bermanfaat dan menambah wawasan bagi yang membacanya.